Latest News

Thursday, April 16, 2015

Cara Mencari HP / Ponsel Smartphone Android Dengan Mesin Pencari Google

Cara Mencari HP / Ponsel Smartphone Android Dengan Mesin Pencari Google
Dapat dikatakan kalau telepon selular (ponsel) sudah menjadi kebutuhan kita sehari-hari. Tahukan Anda saat ponsel Anda hilang atau Anda lupa dimana menaruhnya, ada cara gampang untuk menemukan telepon itu.
Bagi pengguna Android, Anda bisa menginstal versi terbaru dari aplikasi Google di Google Play untuk bisa "menyuruh" Google menemukan ponsel milik Anda.
Lalu apa langkah selanjutnya? Bukalah peramban internet (browser) Anda dan arahkan ke Google.com lalu ketikkan "find my phone". Peramban akan menuntun Anda ke Android Device Manager.
Di Android Device Manager ini Anda bisa melihat bahwa Android Device Manager secara otomatis mencari ponsel Anda.
Jika Anda memiliki beberapa ponsel, pilihlah ponsel mana yang ingin Anda temukan. Kemudian klik "Ring". Ponsel Anda akan berbunyi dengan volume maksimal selama lima menit dan hanya bisa dihentikan dengan memencet tombol "Power".
Tapi Anda tak hanya bisa menemukan ponsel melalui Android Device Manager ini, tapi juga bisa mengunci sekaligus menghapusnya.
Perlu diingat fasilitas "find my phone" hanya bisa dilakukan dengan melakukan langkah berikut sebelumnya:
1. Bukalah Google Settings -> Security
2. Centang tanda Remotely locate this device
3. Centang juga tanda Allow remote lock and erase
4. Aktifkan fitur GPS di ponsel.
Apabila Anda belum melakukan langkah tersebut diatas, maka lokasi ponsel tersebut takkan bisa ditemukan.
Keuntungan lain dari fitur dari Android Device Manager ini adalah ponsel masih bisa Anda akses, meskipun ponsel itu telah dicuri dan telah diganti kartu SIM-nya. Ponsel itu masih bisa dikunci sekaligus dihapus data-data didalamnya melalui Android Device Manager ini.
Yudo Dahono/YUD

Logo Baru ( Resmi ) Persipura Jayapura

Logo/ Lambang  Baru ( Resmi ) Persipura Jayapura 2015
Saat ini Hak cipta logo Persipura yang didaftarkan dengan nomor 065054 ini akan dilindungi patennya oleh hukum selama 50 tahun ke depan.
Meski klub Persipura sudah terbentuk sejak 50 tahun yang lalu,  namun logo Persipura Jayapura baru pada 11 Oktober 2013 lalu resmi diberikan hak ciptanya kepada PT. Persipura Jayapura. Penyerahan dokumen hak cipta atau biasa disebut hak patennya sendiri baru dilakukan pada Rabu (30/10/2013) oleh Kakanwil Hukum dan HAM Papua Demianus Rumbiak kepada Ketua Umum Persipura Jayapura Benhur Tommy Mano (BTM).
Kepada wartawan BTM mengatakan, proses pematenan logo ini memerlukan waktu panjang dan baru setelah Tim Mutiara Hitam berusia 50 tahun baru bisa terlaksana. Setelah ini maka tidak sembarangan pihak yang bisa menggunakan logo Persipura untuk dikomersilkan karena penggunaannya telah dilindungi oleh hukum.
�Dengan diserahkannya sertifikat hak cipta oleh Kemenkumham, maka pernak-pernik persipura kalau punya hak cipta ini punya dasar hukum yang kuat. Jadi nanti kita lelang dan siapa pemenangnya dia yang akan melakukan penjualan dan pengawasan.� Ujarnya.
Selama ini, kata BTM, banyak pihak yang telah menikmati hasil dari penggunaan logo Persipura, namun ia memastikan hal tersebut tidak akan terulang kembali karena manajemen akan secara tegas menertibkan setiap penjual pernak-pernik Mutiara Hitam yang menggunakan logo Persipura didalamnya.
�Sekarang semua toko dan kios sudah menjual ilegal. Mungkin saya minta tahun 2013 sampai Desember sebelum kompetisi dimulai mereka harus menjual itu sampai habis.� Cetus BTM.
Diakuinya selama ini pemasukan Persipura dari hasil penjualan marchendise masih sangat minim, maka dengan telah dipatenkannya logo Persipura maka manajemen akan berusaha untuk meraup pemasukan sebesar-besarnya dari sektor tersebut guna memenuhi biaya operasional yang dibutuhkan oleh tim yang baru saja berhasil menyandang gelar empat bintang diatas logonya.
Hal ini juga yang diminta oleh BTM bisa dimengerti oleh Persipura Mania, karena bila memang mereka mencintai Mutiara Hitam maka salah satu dukungan nyata yang bisa diberikan adalah dengan membeli marchendise resmi meski harus merogeh koceknya lebih dalam.
Sementara itu Sekretaris Umum Persipura Thamrin Sagala kepada wartawan menjelaskan logo yang telah resmi dipatenkan mengalami sedikit perubahan. �dari situ memang perubahan tidak banyak, tetapi itu harus dimaknai,� ucapnya.
Bila selama ini dibagian atas logo ada gambar tifa maka saat ini gambarnya menjadi ikan, karena menurut pencipta logo yaitu Gasper Sibi maknanya adalah simbol dari mata pencaharian masyarakat lokal, dan pada awal diciptakan gambar aslinya adalah seperti itu.
Kemudian gambar rumah Karwari mengartikan tempat berlindung masyarakat lokal, dan ada gambar tiga gelombang yang menandakan Karwari berada diatas perairan.
Frame yang melingkari logo, kata Tamrin, ada tiga sisi dan itu menyimbolkan adat, agama dan pemerintah yang bersinergi memayungi Persipura.
Pada bagian bawah rumah tadinya terdapat sekitar 6 tiang penyangga, namun sekarang berubah menjadi lima, dan itu menandakan Pancasila sebagai dasar negara, lalu bagian samping ada kapas dan padi merupakan sila kelima yang mengatakan kesejahteraan dengan harapan seluruh penopang Persipura hidup dalam kesejahteraan.

Sumber Bintang Papua.com

Logo Baru Bank Woori Saudara


Sesuai dengan surat keputusan dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengenai perubahan nama dan logo baru perusahaan, maka pada hari Kamis tanggal 26 Februari 2015 telah dilaksanakan acara Grand Launching Perubahan Nama dan Logo Baru yang bertempat di Soehanna Hall Gedung The Energy Lt. 2 Jakarta. Perubahan nama dari PT Bank Himpunan Saudara 1906, Tbk (Bank Saudara) menjadi PT Bank Woori Saudara Indonesia 1906, Tbk (Bank Woori Saudara).
Sumber Artikel : bankwoorisaudara.com

Logo Baru Universitas Malikussaleh / UNIMAL

Logo Baru Universitas Malikussaleh / UNIMAL
Rektor Universitas Malikussaleh
Perjalanan kehidupan umat manusia senantiasa melalui tahapan dan perkembangan, begitu juga halnya dengan organisasi yang juga mengalami langkah serupa. Waktu dan cita-cita membuat tahapan dan perkembangan itu mengalami transformasi sesuai dengan semangat dizamannya.

Begitu juga hal nya Universitas Malikussaleh, sejak awal masih berstatus sebagai Perguruan Tinggi Swasta dan kemudian berubah status sebagai Perguruan Tinggi Negeri telah melewati berbagai perkembangan yang begitu banyak dan sangat menggembirakan.

Penetapan dan penggunaan logo baru Universitas Malikussaleh merupakan bagian penting dan semangat dari apa yang telah disampaikan diatas. Transformasi ini adalah untuk meneguhkan Unimal sebagai Universitas yang Islami, Membumi, Global, dan Visioner sesuai dengan kehendak zaman.

Reuleut, 11 September 2014

Prof. Dr. H. Apridar, S.E.,M.Si


Arti Bentuk Logo Baru Universitas Malikussaleh / UNIMAL:

Lambang Unimal berupa bulan sabit berwarna hijau dilingkupi oleh tiga kubah dengan kande (lentera) yang bergantung berwarna keemasan dan tahun Arab 1969, melambangkan semangat pembaruan, kedamaian dan kejayaan dengan ilmu pengetahuan sebagai kekuatan.

Arti Gambar:
  1. Bulan sabit melambangkan keimanan kepada Allah SWT sebagai sumber ilmu pengetahuan, pencerahan, dan kemenangan.
  2. Tiga kubah melambangkan Tridharma Perguruan Tinggi yang harus diwujudkan dan memberikan resonansi untuk kemaslahatan manusia, bumi dan alam semesta yang didasari oleh tiga rangkaian tak terpisahkan Islam, Ilmu dan Amal.
  3. Kande (lentera) melambangkan semangat terus menerus menjadi penerang dan cahaya sebagai wujud rahmatan lil�alaamin.
  4. Tahun Arab 1969 melambangkan tahun berdirinya Universitas Malikussaleh


Arti Warna:
  1. 1. Warna HIJAU melambangkan harmonisasi, keterbukaan dan kedamaian.
  2. Warna EMAS melambangkan kejayaan dan kedalaman cita-cita.
  3. HITAM melambangkan kekuatan yang elegan.


Artikel dikutip dari : unimal.ac.id

Logo Baru Pelindo 4

Logo Baru PT Pelindo (Pelabuhan Indonesia ) 4

Sejarah Perusahaan

Secara efektif keberadaan PT Pelabuhan Indonesia IV (Persero) mulai sejak penandatanganan Anggaran Dasar Perusahaan oleh Sekjen Dephub berdasarkan Akta Notaris Imas Fatimah, SH No 7 tanggal 1 Desember 1992. Menilik perkembangan kebelakang di masa awal pengelolaannya, PT Pelabuhan Indonesia IV (Persero) telah mengalami perkembangan yang cukup pesat dan mampu menyesuaikan diri dengan perkembangan lingkungan yang semakin maju.
Tahun 1957-1960 
Pada masa awal kemerdekaan, pengelolaan pelabuhan berada dibawah koordinasi Djawatan Pelabuhan. seiring dengan adanya nasionalisasi terhadap perusahaan-perusahaan milik Belanda dan dengan dikeluarkannya PP No. 19/1960, maka status pengelolaan pelabuhan dialihkan dari Djawatan Pelabuhan berbentuk badan hukum yang disebut Perusahaan Negara. (PN)

Tahun 1960-1963 
Berdasarkan PP No. 19 tahun 1960 tersebut pengelolaan pelabuhan umum diselenggarakan oleh PN pelabuhan I-VIII. Di kawasan Timur Indonesia sendiri terdapat 4 (empat)PN Pelabuhan yaitu : PN Pelabuhan Banjarmasin, PN Pelabuhan Makassar, PN Pelabuhan Bitung dan PN Pelabuhan Ambon.

Tahun 1964-1969
Pada masa order baru, pemerintah mengeluarkan PP 1/1969 dan PP 19/1969 yang melikuidasi PN Pelabuhan menjadi Badan Pengusahaan Pelabuhan (BPP) yang di pimpin oleh Administrator Pelabuhan sebagai penanggung jawab tunggal dan umum di pelabuhan. Dengan kata lain aspek komersial tetap dilakukan oleh PN Pelabuhan, tetapi kegiatan operasional pelabuhan dikoordinasikan oleh Lemabaga Pemerintah yang disebut Port Authority.

Tahun 1969- 1983
Pengelolaan Pelabuhan dalam likuiditas dilakukan oleh Badan Pengusahaan Pelabuhan (BPP) berdasarkan PP 1/1969 dan PP 18/1969. Dengan adanya penetapan itu, pelabuhan dibubarkan dan Port Authority digantikan oleh BPP.

Tahun 1983-1992
Status pelabuhan dalam likuidasi yang di kenal dengan BPP berakhir dengan keluarnya PP 11/1983 dan PP 17/1983 yang menetapka bahwa pengelolaan pelabuhan dilakukan oleh Badan Usaha Milik Negara yang berbentuk Perusahaan Umum (Perum).

Tahun 1992 - sekarang 
Dilandasi oleh pertimbangan peningkatan efisiensi dan efektifitas perusahaan serta dengan melihat perkembangan yang dicapai oleh perum pelabuhan IV, pemerintah menetapkan melalui PP 59/1991 bahwa pengelolaan pelabuhan di wilayah Perum Pelabuhan IV dialihkan bentuknya dari Perum menjadi (Persero). selanjutnya Perum Pelabuhan Indonesia Iv beralih menjadi PT (Persero) Pelabuhan Indonesia IV. Sebagai Persero, pemilikan saham PT Pelabuhan Indonesia IV yang berkantor pusat di jalan Soekarno No. 1 Makassar sepenuhnya dikuasai oleh Pemerintah, dalam hal ini Menteri Keuangan Republik Indonesia dan pada saat ini telah di alihkan ke Menteri Negara Badan Usaha Milik Negara (BUMN).
Sumber  Artikel : bumn.go.i

Tuesday, April 14, 2015

Logo Baru PBR ( Persipasi Bandung Raya ) 2015

PENGGABUNGAN antara Persipasi dan PBR belum sepenuhnya bisa diterima masyarakat Kota Bekasi. Maklum saja, klub besutan Dejan Antonic musim ini belum sepenuhnya bisa membawa nama Bekasi meski kini telah ber-home base di Kota Bekasi.
�Masih ada kata Bandung-nya, sedangkan home base di Bekasi. Kita sangat berharap ke depan bisa sepenuhnya milik Kota Bekasi,� terang Rafi (28) warga Kota Bekasi yang menyaksikan acara launching kemarin.

Sementara itu, Ketua Supporter Soebex Mania, Afriza Ilham menegaskan, dalam klausul kesepakatan harus ada pembinaan usia muda untuk membangun antusias Sekolah Sepak Bola (SSB) Bekasi. Selain itu nama Persipasi juga menjadi poin yang diajukan supporter.
Markas PBR yang kerap berpindah-pindah tempat juga menjadi kekhawatiran Soebex Mania, pihaknya berharap ke depan PBR bisa dicintai masyarakat Kota Bekasi dengan identitas sepenuhnya mencerminkan Bekasi.
�Kita berharap yang dibicarakan wali kota tadi pagi (kemarin) bisa menjadi kenyataan, yakni bisa menjadi 100 persen milik Persipasi Kota Bekasi. Saat ini memang masih Persipasi Bandung Raya, tuntutan kami memang nama Persipasi ini tidak hilang,� terang dia seraya mengatakan akan berkoordinasi untuk dukungan supporter nanti.
Meski diberitakan sebelumnya Persipasi memegang 55 Persen saham PBR, namun logo baru PBR dengan ciri khas Kota Bekasi lima Bambu Runcing belum bisa melekat di dada kanan pemain. Tetapi, untuk warna jersey khas Persipasi hijau stabilo sudah dapat digunakan pada laga kandang nanti.
Launching yang dihelat di stadion kebanggaan masyarakat kota Bekasi ini, antusiasme warga menyambut kehadiran Gaston Gastano, Kim Kurniawan, dan Nova Arianto, tidak dapat disembunyikan masyarakat yang menyaksikan.
Ketiga pemain ini pun tidak mempersoalkan kostum hingga logo baru yang kini berubah, yang terpenting mereka bisa bermain baik untuk masyarakat Beksi. �Gak ada masalah, tugas pemain adalah latihan dan main. Urusan yang lain saya tidak ikut campur,� terang Gaston Castano kepada Radar Bekasi.
Hal itu juga disampaikan Nova Arianto yang diakuinya saat ini hanya adaptasi dengan cuaca Bekasi yang memang sedikit panas dibanding Bandung. �Kalau perubahan nama saya pribadi sebagai pemain ikut apa kata klub. Semoga kepindahan kita ke Bekasi bisa lebih baik,� ungkap mantan Libero Persib Bandung ini.(one
Sumber Artikel : gobekasi.co.id

Logo Baru Kementerian BUMN 2015

Senin 13 April 2015 menjadi hari yang bersejarah dalam perjalanan Kementerian BUMN. Tidak hanya karena pada hari itu, kantor pimpinan Menteri Rini M Soemarno ini menyelenggarakan Peringatan HUT ke-17 Kementerian BUMN, namun juga adanya peluncuran logo baru. Tepat di usia yang menanjak dewasa bagi seseorang. Sebagaimana disampaikan oleh Ketua Panitia, ini adalah kali ketiga Kementerian BUMN merayakan hari jadinya sepanjang 17 tahun usia.

Selain Menteri BUMN Rini M. Soemarno, turut hadir para Menteri BUMN periode sebelumnya yakni Tanri Abeng, Sugiharto, Mustafa Abubakar serta Sofyan Djalil yang saat ini menjabat sebagai Menko Perekonomian. Tanri Abeng didaulat memberikan sambutan sebagai Menteri BUMN pertama mewakili para Menteri BUMN sebelumnya. Dalam sambutannya, Tanri mempertanyakan mengapa kata �Pendayagunaan� hilang dari nama Kementerian BUMN. Pada masa kepemimpinannya, Kementerian ini bernama Kementerian Pendayagunaan BUMN. �Padahal esensi kinerja Kementerian BUMN terdapat pada kata tersebut,� katanya.
Tanri menuturkan pengalamannya di tahun 1998 ketika pertama kali ditunjuk oleh Soeharto. Kala itu, dia dilantik namun tidak memiliki kantor maupun staf yang tetap. Tanri memulai perjalanan Kementerian BUMN dari nol, dengan membangun timnya sendiri hingga bergabunglah Sofyan Djalil sebagai Staf Ahli beliau kala itu. �Karena Sofyan berani menghadapi demo BUMN lah makanya kita bisa ada sampai sekarang,� candanya disambut tawa tamu undangan. Mengingat pencapaian-pencapaian yang sudah diraih Kementerian dan BUMN hingga sekarang, Tanri percaya Menteri BUMN yang dipilih oleh Presiden Joko Widodo ini dapat membawa Kementerian BUMN ke arah yang lebih baik lagi.
Pada kegiatan itu, dilaksanakan prosesi potong tumpeng oleh Menteri BUMN yang diserahkan kepada Menteri BUMN periode sebelumnya, Sekretaris Kementerian yang pertama Bacelius Ruru, serta pegawai yang paling senior dan junior di Kementerian BUMN, yaitu Harry Susetyo dan Yudha Praja.
Puncak acara ditandai dengan adanya peluncuran logo baru Kementerian BUMN. Logo ini mengusung empat komponen yang terdiri dari bulatan kanan atas, lingkaran yang bergerak dinamis ke atas, panah ke atas, dan �Sinergi�.  Bulatan kanan atas menggambarkan cita-cita sebagai BUMN Kelas Dunia yang bermartabat dan bermanfaat bagi kesejahteraan masyarakat.
Lingkaran yang bergerak dinamis ke atas menggambarkan Bumi Pertiwi Indonesia dengan segala kekayaan sumberdaya yang dimiliki, dimana pergerakannya memberi energi perubahan dan kekuatan peradaban bangsa. Panah ke atas melambangkan  pertumbuhan, perkembangan, dan kemajuan yang berkelanjutan. �Sinergi� digambarkan dalam dua insan berbeda warna yang bergerak dinamis dan bekerja sama dalam membangun kedaulatan bangsa dan kejayaan negeri.
Warna kuning oranye merupakan simbol warna matahari, yang menggambarkan energi bagi dunia. Warna oranye melambangkan etos dan semangat kerja setiap insan Kementerian BUMN, untuk dapat berperan  sebagai sumber energi transformasi BUMN menuju �World Class Company�, demi kesejahteraan masyarakat. Warna biru menggambarkan karakter utama dalam bekerja setiap insan Kementerian BUMN, yakni kerja cerdas, kerja keras, dilandasi kerja ikhlas, sehingga menghasilkan karya yang berkualitas, menjadi dasar tata kelola organisasi yang baik di lingkungan Kementerian BUMN. Dirgahayu Kementerian BUMN!!
Sumber Artikel : http://bumn.go.id/

Sunday, April 5, 2015

Logo Baru QNB Liga Super Indonesia ( LSI )

JAKARTA--Qatar National Bank Group masuk menjadi sponsor utama Indonesia Super Leaque (ISL) hingga akhir musim 2017. Dengan masuknya bank asal Timur Tengah itu, nama liga pun berubah menjadi QNB League.

"Dengan persetujuan penuh bergengsi ini melahirkan nama baru terhadap ISL yaitu 'QNB League' yang akan segera digunakan," ujar Presiden Direktur BV Sports Hari Widodo dalam siaran pers yang dikutip Bisnis.com, Sabtu (4/4/2015).

BVSports adalah pemilik hak komersial eksklusif atas QNB League (sebelumnya bernama ISL). Kontrak BVSports berlaku selama 10 tahun dari 2013 sampai dengan 2023.

Menurut Hari, dengan dukungan QNB Group selama 3 musim ke depan akan membantu liga untuk berkembang dan tumbuh dengan pesat. "Ini adalah langkah bersejarah bagi masa depan sepakbola Indonesia," tegasnya.

General Manager Group Communication QNB Group Yousef Darwish mengatakan sponsorship yang diberikan QNB Group merupaan bagian dari harapan dan rencana perluasan pertumbuhan di Asia. "Kesempatan sponsorship yang penuh gengsi ini akan meningkatkan visibilitas dan profil dari merek QNB di pasar kunci internasional," ujarnya.

QNB Group telah mensponsori sejumlah club dan even sepakbola internasional. Salah satu club yang disponsori adalah Paris St. Germain di Perancis yang dimiliki oleh emir Qatar Syekh Tamin. Selain itu, QNB Group mensponsori Asian Football Championship (AFC).

QNB Group adalah institusi keuangan global asal Qatar yang diklaim nomor satu di Timur Tengah dan Afrika. QNB saat ini beroperasi di lebih dari 27 negara di 3 benua (Asia, Afrika, dan Eropa).
Sumber Artikel : http://bola.bisnis.com/

Logo/Lambang Resmi Polda Papua Barat

Klik Gambar Untuk memperbesar
Gambar Lambang/Logo Polda Papua Barat ini di dapat pada sebuah spanduk yang di pasang di depan pelabuhan laut kota Waisai Kabupaten Raja Ampat,  yang isinya tentang penerimaan anggota Polri secara terpadu. klik pada gambar di atas untuk memperbesar, dan berikut beberapa catatan tentang Polda Papua Barat yang di kutip dari Wikipedia dan tribunnews.com
Kepolisian Daerah Papua Barat (Polda Papua Barat) adalah pelaksana tugas Kepolisian RI di wilayah Provinsi Papua Barat. Polda Papua Barat resmi dibentuk pada tanggal 19 Desember 2014. Polda Papua Barat tergolong polda tipe B karena itu dipimpin oleh seorang kepala kepolisian daerah yang berpangkat bintang satu atau (Brigadir Jenderal Polisi).

Logo resmi Polda Papua Barat
Papua Barat resmi memiliki Polda Papua Barat dan Kapolda pertamanya yakni Brigjen Pol Paulus Waterpau, yang sebelumnya menjabat sebagai Wakapolda Papua.
Sesuai dengan surat telegram bernomor 2525/XII/2014, yang akan mendampingi Paulus sebagai Wakapolda Papua Barat yakni Kombes Imam Margono, Kabag SDM Korbrimob.
Sebagai Polda baru, kedepan Paulus mengaku pihaknya berencana membentuk sembilan Polres di wilayah hukum Polda Papua Barat.
Polres-polres itu adalah Manokwari, Fakfak, Sorong, Kabupaten Sorong Kota, Sorong Selatan, Teluk Wondama, Teluk Bintuni, Raja Ampat, dan Kaimana.
"Pembentukan sembilan Polres ini dilakukan setelah Mapolda Papua Barat diresmikan. Polres sangat dibutuhkan, karena setiap pemerintah, keberadaannya harus didukung oleh kepolisian. Terlebih Papua Barat memiliki kawasan yang luas," ungkap Paulus saat dihubungi wartawan, Senin (22/12/2014).
Diutarakan Paulus, Papua Barat sudah berusia 15 tahun dan merupakan daerah otonomi baru. Sementara untuk Polda Papua Barat dikatakan Paulus saat ini menempati bekas bangunan milik Pemerintah Kabupaten Manokwari. Dimana dalam bangunan itu ada empat SKPD yang akan berencana pindah.
"Awalnya bangunan itu lah yang akan dijadikan Mapolda Papua Barat," kata Paulus.
Nantinya, Polda Papua Barat akan didirikan di lahan seluas 20 hektare, kurang lebih 10 kilometer dari Manokwari. Dari hasil diskusi dengan Mabes Polri, pembangunan Mapolda Papua Barat akan dimulai tahun 2016 lengkap dengan sarana dan prasarana pendukungnya.
"Untuk tahap awal, operasional Polda Papua Barat masih didukung oleh 130 personel Polda Papua. Nanti akan ditambah lagi personelnya setelah struktur dan infrastruktur sudah memadai," tambahnya.

Thursday, April 2, 2015

Logo Pusat Pendidikan Topografi (PUSDIKTOP) TNI AD

Lambang Kesatuan



�VIYATA LIKHITA BHUTALA CAKTI�
a. Nama Sempana �VIYATA LIKHITA BHUTALA CAKTI�.
Arti dari kata tersebut adalah
1. Viyata : Sekolah (lembaga pendidikan)
2. Likhita : Menggambar
3. Bhutala : Bumi
4. Cakti : Handal, berdaya guna
Sehingga  �VIYATA LIKHITA BHUTALA CAKTI� mengandung makna �Lembaga Pendidikan  yang mengajarkan cara menggambarkan Permukaan Bumi dengan tepat sehingga memiliki daya guna yang besar�
b. Keterangan Umum
1. Nama : �VIYATA LIKHITA BHUTALA CAKTI�
2. Bentuk : Persegi panjang ukuran 90 cm X 90 cm
3. Tata Warna : Hijau tua, hijau muda, biru muda, putih, kuninh emas dan hitam.
4. Tulisan : VIYATA LIKHITA BHUTALA CAKTI
5. Lukisan : Alat Ukur Theodolit, Bola Dunia, Kertas, Untaian  Padi dan kapas, Bintang Bersudut Lima dan Pita Terlipat Bertulisan.
6. Susunan : Lihat gambar
7. Bahan : Kain beludru hijau, benang sutera benang emas.
c. Arti
1. Alat Ukur Theodolit. Adalah suatu alat ukur serba guna yang dipergunakan untuk mengukur sudut, jarak, ketinggian dan penentuan posisi dengan menggunakan bintang dalam rangka pelaksanaan tugas pembuatan peta. Gambar Theodolit tersebut dalam keadaan siap ukur. Ini berarti Pusdiktop setiap saat siap sedia untuk melaksanakan tugas pokoknya.
2. Bola Dunia. Tugas Topografi adalah membuat peta dan mengumpulkan data Geografi medan dari permukaan bumi terutama wilayah NKRI. Selain itu dalam rangka kerja sama internasional Topografi juga mendapat tugas untuk tukar menukar data tentang ilmu pemetaan dengan negara lain. Bola dunia digambar lima paralel yang mengandung arti lima pasal dalam Sumpah Prajurit dan tujuh meridian  yang mengandung arti tujuh pasal dalam Sapta Marga.

3. Bejana. Melambangkan keagungan serta kedalaman sumber ilmu yang tidak ada habisnya
4. Untaian padi dan kapas. Adalah lambang kemakmuran bagi bangsa indonesia. Dengan terlaksananya tugas pokok Topografi, yaitu pemetaan dan pengumpulan data Geografi medan  dari seluruh wilayah NKRI yang hasilnya dapat dipergunakan untuk pertahanan maupun sarana pembangunan, maka kita menuju pada suatu masyarakat yang adil dan makmur sesuai dengan cita-cita Proklamasi 17 Agustus 1945. Untaian padi terdiri dari 28 bulir, untaian kapas terdiri dari 9 buah, ditambah dengan 4 helai daun padi dan 5 helai daun kapas menunjukkan rangkaian angka-angka 28 � 9 � 1945 (tanggal direbutnya  kantor Topografi di bandung dari kekuasaan Jepang yang saat itu bernama �Sokuryo Kyoku�).

5. Bintang bersudut lima. Tiap tindakan Personel/Prajurit Topografi adalah berdasarkan keimanan kepada Tuhan Yang Maha Esa, ketulusan hati dan kesucian jiwa.

6. Tiang Pusara. Dibuat dari kayu bulat panjang dengan garis tengah 4 cm dan panjang 2,5 m diplitur. Diatas dihiasi dengan burung garuda mengepakkan sayap.

d. Warna
1. Warna dasar sempana hijau tua  dengan rumbai kuning emas
2. Theodolit  kuning emas
3. Bola dunia biru muda
4. Garis meridian dan paralel putih
5. Untaian padi kuning emas
6. Daun Padi dan daun kapas hijau muda
7. Kapas putih
8. Bejana kuning emas
9. Pita berwarna hitam dengan tulisan putih
10. Arti warna :

a. Hijau tua/muda : Makna do�a harapan dan kepercayaan.
b. Kuning emas : Keagungan, keluhuran yang bijaksana dan cendikiawan
c. Putih : Kesucian yang bersih tanpa pamrih
d. Biru muda : Kesetiaan
e. Hitam : Keteguhan kedalaman

Sumber Artikel : http://pusdiktop.mil.id/

Logo Popnas XI Tahun 2013 Riau

14 September 2013 pukul 20:10 WIB di Stadion Sepakbola Gelora Soemantri Brojonegoro Kuningan � Jakarta Selatan akhirnya Pekan Olahraga Pelajar Nasional (POPNAS) 2013 resmi dibuka oleh bapak Djoko Pekik Irianto dari Kepala Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Kementrian Pemuda dan Olahraga dengan ditandai oleh penyalaan obor oleh Dinda Defriana seorang atlet senam ritmik dari DKI Jakarta.
Pekan Olahraga Pelajar Nasional (POPNAS) adalah sebuah perjalanan panjang membentuk manusia Indonesia yang sehat jasmani dan rohani, melalui pembinaan olahraga pelajar berskala nasional. Perlu waktu 20 tahun lebih membentuk POPNAS menjadi bentuknya yang sekarang, ajang pesta olahraga pelajar nasional dua tahunan. Hasil yang diperoleh pun saat ini belum dapat dikatakan sempurna. POPNAS pertama kali dilaksanakan pada tahun 1989 di Jakarta dan dilaksanakan setiap 2 tahun sekali, tahun ini POPNAS sudah dilaksanakan selama 12 kali.
POPNAS ke-12 tahun ini akan diselenggarakan di DKI Jakarta selama 7 hari, yaitu pada tanggal 14 sampai 20 September 2013.
5000 pelajar dari 33 propinsi di Indonesia dikirimkan ke Jakarta untuk membela propinsinya masing-masing untuk membawa nama baik propinsinya. Tak terkecuali sang tuan rumah, DKI Jakartapun mengirimkan 330 atlet muda berkualitas yang telah dikukuhkan oleh Wakil Gubernur DKI Jakarta bapak Basuki Tjahaja Purnamadikirimkan untuk mengikuti POPNAS 2013 dengan target menjadi juara umum.
Ada 20 cabang olahraga yang akan dipertandingkan dalam POPNas 2013 kali ini, cabang-cabang tersebut yaitu Angkat Besi, Bola Voli, Dayung, Karate, Renang, Sepak Takraw, Tenis Meja, Atletik, Bola Voli Pasir, Gulat, Panahan, Senam, Taekwondo, Tinju, Bulu Tangkis, Bola Basket, Judo, Pencat Silat, Sepak Bola, Dan Tenis. Pertandinganpun dilaksanakan dibeberapa tempat di Ibukota Jakarta, tempat-tempat tersebut adalah Gelanggang Remaja Jakarta Utara, Stadion Atletik Gelanggang Olahraga Rawa Mangun � Jakarta Timur, Gelanggang Olahraga Mahasiswa Sumatri Brodjonegoro - Kuningan Jakarta Selatan, Gedung Olahraga Gelanggang Remaja Jakarta Selatan, Gelora Bung Karno Senayan, Gelanggang Remaja Kecamatan Pulo Gadung, Kanal Banjir Timur � Jakarta Utara, Gelanggang Remaja Kecamatan Tanjung Priok, Gedung Judo Gelanggang Olahraga Sunter � Jakarta Utara, GOR Ciracas, Gelanggang Olahraga Ragunan, Padepokan Pencak Silat, GMSB Kuningan, Gedung Senam Radin Inten, Lapangan Bulutangkis Cendrawasih, GOR Rawamangun,Gelanggang Remaja Jakarta Timur, dan Auditorium Ragunan.
Hasil sementara pertandingan ini menunjukkan Jakarta unggul untuk sementara dengan mendapatkan 9 medali emas 5 perak dan 2 perunggu. Diposisi ke 2 ada Jawa Timur dengan memperoleh 5 medali emas, 6 perak dan 4 perunggu, dan diikuti oleh Sumatra Barat dan Jawa Barat diposisi ke-3 dan ke-4.

Tahun ini POPNAS bertemakan �Ajang Mencetak Atlet Pelajar Berprestasi di tingkat Nasional, Regional dan Internasional� dengan logo dan memiliki mascotBurung Elang Bondol (Haliastur Indus) melambangkan warga Jakarta yang selaludinamis, tangkas, dan cepat dalam bertindak, selain dari pada itu bentuk dan warna tubuhnya sangat atletik.
Banyak tokoh-tokoh dan masyarakat pada umumnya berharap dengan adanya penyelenggaraan POPNAS 2013 ini akan memotivasi para pelajar umumnya dan para atlet muda pada khususnya untuk meningkatkan sportivitas dan Jiwa Berkompetisi mereka. Masyarakatpun berharap dengan adanya ajang olahraga pelajar seluruh Indonesia ini akan mencetak atlet-atlet jempolan yang nantinya akan membawa nama baik Indonesia dikancah olahraga Asia Tenggara, Asia, dan Dunia.
Acara pembukaan POPNAS 2013 kali ini juga dimeriahkan oleh mantan penyanyi cilik Bondan Prakoso featuring Feat 2 Black. Acara semakin meriah dengan ditampilkannya Tari Kolosal Bunga Katulistiwa yang ditarikan oleh 500 penari dari DKI Jakarta.

Logo Tour de Banyuwangi tahun 2015


Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi, Jawa Timur siap menggelar, kejuaraan balap sepeda, International Tour de Banyuwangi Ijen (ITdBI), yang akan dilaksanakan pada 6-9 Mei 2015. 
Pada penyelenggaraan tahun keempat ini, Pemkab Banyuwangi, meluncurkan logo baru, yang digunakan dalam  ajang balap sepeda yang memiliki tanjakan terekstrem di Asia. 

Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas, Minggu (22/3/2015) mengatakan, logo baru tersebut, sengaja dibuat untuk meningkatkan kualitas penyelenggaran, maupun peserta yang akan hadir di Banyuwangi, dan logo baru tersebut merupakan paduan antara aspek olahraga, gaya hidup (life style) berbasis budaya lokal, ekonomi, dan pariwisata.

"Logo baru ini sebagai pemicu untuk selalu mengingatkan kami agar selalu dinamis dan selalu ada yang berbeda dalam setiap penyelenggaraan Tour de Ijen," ungkap Bupati Anas.

Abduulah Azwar Anas menambahkan Logo baru tersebut akan dipatenskan dan saat ini sedang didaftarkan ke Kementrian Hukum dan Hak Asasi manusia, dan setiap merchandise yang digunakan harus seijin Pemkab Banyuwangi, sehingga hasilnya bisa dirasakan oleh masyarakat yang membutuhkan, seperti bantuan untuk orang miskin dan lain - lain.  
"Logo intu kita pantentakan dan yang akan membuat merchandise harus kerjasama dengan Pemkab, sehingga hasilnya bisa kita sumbangkan kepada masyarakat yang membutuhkan," tambah Bupati Anas.

Sebagai informasi, ajang balap sepeda International Tour de Banyuwangi Ijen (ITdBI), sudah masuk tahunan Persatuan Balap Sepeda Internasional (Union Cycliste Internationale/UCI), dalam kategori 2.2, sehingga para peserta yang mengikuti ajang tahunan yang digelar Pemkab Banyuwangi harus memiliki kualifikasi ditingkat Asia. (Son/HF)
Sumber Artikel : rri.co.id

Logo Resmi Dirgahayu / HUT RI ke 70 Tahun 2015

Presiden Jokowi menandatangani Logo HUT Kemerdekaan RI ke 70 di Titik Nol Kilometer Indonesia, Sabang. | SP
Sabang � Menyambut 70 tahun kemerdekaan Indonesia, Presiden Joko Widodo dalam kunjungan kerja ke Aceh, Selasa (10/03/2015) meluncurkan Gerakan Nasional �Ayo Kerja� Indonesia, di Titik Nol Kilometer Indonesia, Sabang. Menurut Presiden Jokowi, 70 kemerdekaan Indonesia harus bisa memajukan kesejahteraan umum secara menyeluruh, mencerdaskan kehidupan bangsa. Di samping juga ikut melaksanakan ketertiban dunia berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi dan keadilan sosial.


�Harapan itu hanya bisa dicapai dengan kerja. Hanya melalui kerja sebuah bangsa akan meraih kemakmuran dan kejayaannya. Hanya melalui kerja, bangsa Indonesia akan bisa membangun jiwa dan sekaligus membangun raganya untuk kejayaan Indonesia Raya. Hanya melalui kerja, Republik Indonesia akan dapat berdiri kokoh untuk selama-lamanya dan mampu mewujudkan semua cita-cita mulia yang termaktub dalam Pembukaan UUD 1945,� ujar Presiden.
atau kunjungi link Sumber resminya di Link Ini 
Download format PDF Resmi di Halaman Sesneg di sini
Presiden Jokowi menjelaskan, kerja yang dimaksud bukanlah semata-mata kerja biasa. Namun haruslah dilakukan dengan keinsyafan akan kekuatan dari persatuan Indonesia.
Kerja yang dilakukan dengan gotong royong dari seluruh anak bangsa tanpa terkecuali.
Di samping peluncuran Gerakan Nasional �Ayo Kerja� Indonesia, acara ini juga dibarengi dengan peluncuran Logo HUT Kemerdekaan RI ke 70. Setelah acara peluncuran, Presiden Jokowi, Gubernur Aceh, beberapa menteri kabinet kerja beserta rombongan melakukan kunjungan ke Waduk Paya Seunara, Pelabuhan BPKS, dan shalat dhuhur di Mesjid Agung Babussalam Sabang. (SP)
Suumber Artikel : http://atjehlink.com/

Logo Baru Bing 2015

Search engine andalan Microsoft, Bing baru saja meluncurkan tampilan logo baru yang jauh lebih segar dan �dewasa� dari sebelumnya. Jauh berbeda dengan logo sebelumnya, Bing kali ini tak hanya menghadirkan tampilan logo baru saja melainkan juga memperkenalkan berbagai fitur dan fungsi baru dari layanan mesin pencari saingan Google ini.
Bersamaan dengan rebranding desain produk dari Microsoft yang belum lama ini dilakukan, penggantian logo Bing yang benar-benar baru ini merupakan salah satu fokus utama tim Microsoft dalam menghadirkan brand image yang senada dengan pergantian logo Microsoft yang juga mengalami perombakan total setelah 25 tahun lamanya. �Logo merupakan salah satu hal yang terpenting bagi kami, dengan lekukan dan bentuk-bentuk baru yang lebih segar dari sebelumnya,� ujar Lawrence Ripsher, Lead Designer dari Bing sesuai yang dikutip dari laman The Verge (17/9).
Ia menambahkan desain logo terbaru dari Bing ini tetap mengkuti kaidah desain logo baru Microsoft dengan menyematkan warna kuning yang serupa disertai dengan sudut-sudut yang tegas. �Biasanya Bing dikenal memiliki logo yang berlekuk serta soft, namun kali ini kami membuatnya agar lebih modern dengan pendekatan beberapa logo lainnya,� tambahnya.
Selain menghadirkan logo baru yang didominasi dengan warna kuning keemas-emasan itu, Microsoft secara inisiatif juga memperkenalkan beberapa fitur dan fungsi baru dari mesin pencari ini. Dijabarkan, Bing juga telah melakukan berbagai perombakan untuk dukungan yang jauh lebih baik lagi di berbagai perangkat pengguna seperti Tablet, PC, dan juga Ponsel. Fitur apa saja yang disempurnakan oleh Bing?
Masih dikutip dari laman The Verge, salah satu perubahan yang jelas terlihat terletak pada fitur �Page Zero�, sebuah fitur yang menampilkan rekomendasi hasil pencarian cepat sebelum Anda selesai mengetik keyword yang diinginkan. Dalam fitur ini, Bing melakukan sejumlah penyempurnaan diantaranya menghadirkan tampilan pop-up pada bar keyword, serta menyempurnakan varian dari hasil pencarian seperti ketika mengetik satu hal, maka akab berbagai pilihan tidak hanya website yang dituju melainkan juga link video, gambar, kumpulan berita terkait, hingga fitur check-in juga ditampilkan dalam hasil pencarian.
Perubahan lainnya yang juga jelas terlihat adalah �Pole Position�, dimana dalam fitur ini Bing menyematkan satu space khusus di atas kolom hasil pencarian dengan informasi yang mampu melengkapi hasil pencarian Anda lengkap denga link dari sumber yang diperoleh. Tak sampai situ saja, sebagai salah satu upayanya untuk mengakomodir kebutuhan social media bagi seluruh penggunanya, Microsoft juga secara atraktif telah menggabungkan fitur Snapshot dengan fitur Sidebar ke dalam satu tampilan yang akan memberikan informasi aktual mengenai update dari Facebook maupun Twitter pengguna.
Setelah menghadirkan logo dan fitur-fitur baru kepada seluruh penggunanya, Bing juga dikabarkan tengah siapkan desin layout terbaru dari laman mesin pencarian itu. Masih dikonfirmasi oleh Lawrence Ripsher, ia dan segenap timnya tengah mempersiapkan kerangka desain tampilan Bing yang baru, �Rancangan kami kali ini ini bisa dibilang seperti framework baru dari ide-ide seperti pemilihan warna, font, space, dan hal-hal lainnya,� jelasnya.
Ia juga menambahkan, timnya kini tengah melakukan uji coba desain baru terhadap beberapa penggunanya demi mendapatkan feedback yang berguna untuk pengembangan selanjutnya, selain itu tentu dengan melakukan sejumlah pengenalan tampilan baru kepada beberapa pengguna tentu diharapkan mampu membiasakan pengguna dalam tampilan barunya tersebut, �Sebagaimana nanti orang-orang akan terbiasa dengan tampilan desain baru yang lebih segar dan lebih menarik secara visual, tentu dapat membantu kami untuk mempermudah dalam pengembangan kedepannya,� imbuh Lawrence.
Dengan segala pembaruan tersebut, bukan hal yang tak mungkin jika Bing berupaya untuk menyaingi kompetitor beratnya Google. Namun sejatinya banyak pihak yang menganggap langkah Microsoft dalam memperbarui layanan Bing ini tak cukup untuk mengajak pengguna mengalihkan layanan Google ke dalam layanan Bing. Disampaikan langsung oleh Stefan Weitz selaku direktur pencarian Microsoft yang mengatakan Microsoft saat ini berupaya untuk menciptakan sebuah platform bagi pengembang pihak ketiga melalui berbagai pendekatan dengan berbagai mitra.
�Pendekatan tersebut telah kami lakukan sejak waktu yang lama, kami tidak membangun jejaring sosial sendiri, tidak membangun saluran video sendiri, kami hanya ingin fokus untuk bermitra dengan mitra-mitra kami,� kata Stefan dalam pemberitaan The Verge. Mitra-mitra yang dimaksud oleh Stefan tentu termasuk pemain-pemain besar di industri terkait seperti Facebook, Twitter, LinkedIn, dan juga Klout.
Melihat hal tersebut, tentu dapat dilihat Microsoft tengah siapkan Bing untuk menjadi salah satu platform yang dapat mendorong inovasi bagi perkembangan web di masa mendatang. Tak main-main, hal ini tentu dapat dibuktikan dengan perkembangan Bing belakangan ini yang gencar �hadir� dalam setiap platform baru seperti kehadirannya dengan tampilan antarmuka yang interaktif di  Windows 8.1, dan juga kemitraan terbaru dengan Apple untuk mengakselerasi fitur pencarian terhadap Siri pada iOS 7, dalam beberapa waktu mendatang bukan hal yang tak mungkin jika nantinya Bing tak lagi berada di bayang-bayang kedigdayaan Google. Kita nantikan saja perkembangan selanjutnya dari Bing.
Sumber artikel : dailysocial.net

Logo Baru Kaskus 2015


Komunitas online dan situs yang memperkenalkan transaksi jual beli melalui website, Kaskus, meluncurkan logo dan fitur baru.

"Kami ingin mencoba mencari personaliti dan values. Kami ingin lebih real, lebih relevan kepada user," kata Ronny Sugiadha, Chief Marketing Officer Kaskus, dalam temu media yabg bertepatan dengan Social Media Week 2015, di Jakarta, Kamis.



Dalam presentasinya Ronny menjelaskan penggantian logo Kaskus setelah 15 tahun ini mempertimbangkan tiga hal yakni Perfection, di mana Kaskus ingin menyempurnakan situsnya, Unity di mana Kaskus dibangun oleh komunitas penggunanya sendiri dan Courage di mana Kaskus merupakan forum untuk mengungkapkan ide di dunia nyata.



"Keberadaan Kaskuser merupakan inti dari eksistensi Kaskus, sehingga kami akan fokus dalam mengedepankan kenyamanan dan kemudahan Kaskuser," ujar Ronny.



"Kaskus berharap dapat terus memenuhi kebutuhan informasi Kaskuser dan menjadi platform bagi mereka yang ingin mulai untuk menjadi entrepreneur melalui forum jual beli," tambahnya.



Kaskus memperkenalkan fitur baru dalam Forum Jual Beli (FJB) yang memberikan informasi produk secara detail serta visualisasi yang menarik juga terstruktur, seperti quick review, more from sellers, serta sold out dan got it stamp yang akan mempermudah transaksi jual beli Kaskuser.



Kaskus juga memperkenalkan fitur baru dalam Forum yakni penambahan archive dalam konten Hot Thread, link rekomendasi bagi para Kaskuser, juga penyempurnaan fitur pencarian guna memudahkan Kaskuser dalam mencari berbagai konten menarik di Kaskus.



"Kami ingin sesuatu yang lebih dan ingin memuaskan bagi Kaskuser yang sudah lama dan Kaskuser yang baru akan bergabung," kata Ardyanto Alam, Head of Product Management.



"Selain ingin mengikuti perkembangan jaman, perubahan ini sehubungan dengan efisiensi dan user experience yang ingin kami berikan kepada pengguna," pungkasnya. 



Editor: Ella Syafputri
COPYRIGHT � ANTARA 2015